Membuat kopi Luwak dengan Syphon coffee maker
Syphon coffee maker atau dalam bahasa Indonesia mesin pembuat kopi siphon saat ini mulai terkenal di kalangan penikmat kopi di Indonesia. Alasannya tentu saja karena kopi yang di hasilkan dengan alat ini terkenal dengan rasanya yang lezat.
Alat juga menjadi senjata utama buat mereka yang ingin menikmati kelezatan dari kopi Luwak Indonesia. Harga kopi Luwak yang mahal tentunya cocok jika di masak dengan alat ini.
Syphon coffee maker pada dasarnya terdiri dari empat bagian utama yaitu:
- Wadah bagian bawah yang berfungsi untuk tempat air dan nantinya menjadi tempat menampung hasil larutan kopi yang siap di minum.
- Tabung atas di bagian atas yang di lengkapi dengan dudukan filter untuk menaruh bubuk kopi yang mau di olah.
- Tabung siphone yang tersambung dengan tabung atas dengan lubang di bawahnya sebagai sarana air panas akan naik ke tabung atas nantinya.
- Alat pemanas yang berfungsi untuk memanaskan air untuk menciptakan uap air dan tekanan untuk mengangkat air ke tabung atas melalui tabung siphon.
Adapun cara menggunakan Syphon coffee maker adalah sebagai berikut:
- Masukkan air panas ke dalam tabung bawah.
- Pasang filter pada tabung atas dan satukan tabung atas dengan tabung bawah.
- Nyalakan sumbu alat pemanas dan tunggu hingga terbentuk uap air dan tekanan di dalam tabung bawah.
- Ketika tekanan uap sudah maksimal nantinya air yang ada di tabung bawah akan bergerak naik ke tabung atas melalui tabung Siphone karena dorongan dari tekanan uap air tadi.
- Ketika sebagian besar air sudah naik ke tabung atas dan bercampur dengan bubuk kopi inilah saatnya anda mengaduk larutan itu dengan sendok kayu supaya cepat merata. Akan ada sebagian kecil air yang tersisa di tabung bawah yang berfungsi untuk menahan panas dan tekanan uap.
- Aduk larutan di tabung atas selama kurang lebih semenit dan kecilkan api untuk hasil yang merata setelah itu matikan alat pemanasnya
- Air kopi dari tabung atas akan mengalir ke tabung bawah dan ketika semua air kopi berada di tabung bawah maka anda tinggal menuangkannya ke dalam cangkir dan siap untuk di nikmati.
Masalah kekentalan air kopi yang anda inginkan anda perlu melakukan ujicoba terhadap waktu pengadukan. Semakin lama di aduk maka kopi yang anda dapatkan akan semakin kental dan pahit. Mesin ini sangat cocok buat anda yang menyukai kopi hitam akan tetapi tanpa ampas dan dengan citarasa dan aroma yang terjaga.
Menggunakan mesin ini untuk memasak kopi Luwak jelas adalah langkah yang tepat karena anda akan mendapatkan rasa terbaik dari kopi Luwak.
saya belum pernah nyobain nih kopi luwak. harganya emang mahal banget. sebagai gambaran, kalo ada yang jual kopi luwak 1 kg dengan harga di bawah 100 ribu, sudah dipastikan kopi luwak itu tidak asli alias dicampur kopi jenis lain. hmmm
mau tanya, berapa kali penggunan untuk satu filter?
bisa untuk ratusan cup pak, nanti dilihat aja filter nya jika sudah rusak